Kesehatan, Cara Hidup Sehat, Cara Mengobati, Mencegah Penyakit

Wednesday, October 8, 2014

13 Manfaat Buah Anggur Bagi Kesehatan

Manfaat buah anggur - Apakah Anda sudah mencoba mengkonsumsi buah anggur? Buah anggur termasuk dalam tanaman perdu dari keluarga Vitaceae. Buah ini terdiri dari berbagai jenis, mulai dari anggur merah, anggur hijau, anggur ungu, hingga anggur tanpa biji. Buah anggur telah lama dikenal sebagai buah yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apakah Anda sudah mengetahui apa saja manfaat buah anggur ini? Jika belum, berikut adalah 13 manfaat buah anggur bagi kesehatan yang wajib Anda ketahui :


Manfaat Buah Anggur Bagi Kesehatan

Manfaat Buah Anggur
Manfaat Mengkonsumsi Buah Anggur

1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Vitamin A, vitamin C, dan antioksidan flevonoid yang tinggi di dalam buah anggur bermanfaat untuk membantu meningkatkan kekebalan tubuh.

2. Menangkal Radikal Bebas

Buah anggur mengandung mineral mangan dalam jumlah yang sangat tinggi. Mangan merupakan antioksidan yang bertindak sebagai scavenger, yang dapat menangkal kerusakan radikal bebas pada sel-sel tubuh.

3. Mencegah Berbagai Jenis Kanker

Di dalam buah anggur terkandung antioksidan yang dikenal sebagai polifenol, yang bermanfaat untuk memperlambat atau mencegah berbagai jenis kanker, termasuk kanker mulut,kanker kerongkongan, kanker paru-paru, faring, pankreas, endometrium, prostat, dan colon.

4. Menjaga Kesehatan Otak

Buah anggur kaya akan kandungan resveratrol, yaitu suatu antioksidan yang berperan penting dalam menjaga kesehatan otak.

5. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Polifenol yang terdapat di dalam buah anggur juga mengurangi resiko penyakit darah tinggi atau hipertensi, karena polifenol diketahui dapat membantu vasodilasi untuk mengurangi tekanan darah. Yang dimaksud vasodilasi adalah pelebaran pembuluh darah karena relaksasi otot pembuluh darah.

6. Menurunkan Kolesterol

Buah anggur mengandung senyawa yang disebut pterostilbene yang memiliki manfaat untuk menurunkan kolesterol. Pada kulit buah anggur juga mengandung senyawa saponin yang berfungsi untuk mengikat kolesterol sehingga mengurangi penyerapan kolesterol oleh usus.

7. Mencegah Penyakit Alzheimer

Manfaat buah anggur selanjutnya adalah dapat mencegah penyakit Alzheimer. Hal ini dikarenakan pada buah anggur terkandung resveratol, yakni sebuah polifenol yang dapat mengurangi tingkat amyloidal beta peptides pada penderita Alzheimer.

8. Mengatasi Sembelit

Buah anggur mengandung gula, asam organik, dan selulosa yang dikenal sebagai pencahar. Sehingga buah ini sangat baik dikonsumsi untuk mengatasi sembelit atau susah buang air besar.

9. Mengatasi Asma

Buah anggur memiliki kekuatan assimilatory yang dapat meningkatkan kadar air di dalam paru-paru. Sehingga buah ini sangat baik dikonsumsi bagi penderita asma karena dapat mengurangi masalah sesak nafas.

10. Menjaga Kesehatan Mata

Buah anggur mengandung vitamin A yang sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan mata. Buah anggur ini juga mengandung flavonoid yang memiliki sifat antioksidan sehingga dapat mengurangi resiko degenerasi makula dan katarak yang disebabkan oleh usia lanjut.

11. Mengurangi Resiko Penyakit Jantung

Mengkonsumsi buah anggur dapat mengurangi resiko penyakit jantung. Tingkat oksida nitrat di dalam darah akan meningkat ketika Anda mengonsumsi buah anggur, hal ini bermanfaat untuk mencegah pembekuan dan mengurangi risiko penyakit jantung. Buah anggur juga banyak mengandung polifenol yang diketahui berperan penting dalam mencegah akumulasi kolesterol teroksidasi. Karena penimbunan kolesterol pada pembuluh darah dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke.

12. Menjaga Kesehatan Ginjal

Buah anggur yang diolah menjadi jus bersifat diuretik dan sangat baik untuk membersihkan ginjal dan dapat membantu mengobati penyakit batu ginjal. Buah anggur juga dapat membantu menyingkirkan asam pada ginjal, sehingga hal ini dapat mengurangi gangguan tekanan pada ginjal. Jadi, bagi Anda yang memiliki masalah dengan ginjal atau sekedar ingin mencegah penyakit ginjal maka rutinlah setiap hari untuk mengkonsumsi jus buah anggur.

13. Memperkuat Tulang

Buah anggur ternyata juga mengandung vitamin K yang bermanfaat untuk membentuk tulang yang sehat dan kuat.

Nah, itulah tadi 13 manfaat buah anggur yang luar biasa bagi kesehatan Anda. Jika ada yang ingin memberikan kritik atau sarannya silahkan berkomentar. Semoga artikel 13 Manfaat Buah Anggur Bagi Kesehatan ini dapat memberikan manfaat dan wawasan bagi Anda semua yang membacanya. Akhir kata, terima kasih atas waktunya dan jangan lupa berkunjung kembali ke blog Kesehatan dan Kecantikan ini yaa sobat untuk mendapatkan informasi kesehatan menarik selanjutnya. :)

Salam,

13 Manfaat Buah Anggur Bagi Kesehatan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Blogger

0 comments:

Post a Comment